Realisasikan DD Tahap 1 TA 2024 Desa Simpang Pematang Bangun jalan Rabat Beton
Surat Kabar Rakyat.online
Mesuji, Lampung -Desa simpang pematang kecamatan simpang pematang kabupaten Mesuji Realisasikan Dana Desa tahap 1 tahun anggaran (TA) 2024 Dengan membangun jalan Rabat Beton 24/04/2023
Pembangunan Jalan Rabat Beton yang berada di RW 04 Desa Simpang Pematang merupakan Realisasi Dana Desa tahap 1 tahun anggaran 2024 Desa Simpang Pematang.
Dengan detail pembangunan Panjang 260 Meter Lebar 4 Meter Tinggi 0,15 M
Dengan Anggaran Rp. 311.028.700
terbilang ( Tiga Ratus Juta Dua Puluh Delapan Ribu Tujuh ratus rupiah ).
Kepala Desa Simpang Pematang Abu Sali berharap semoga kedepannya jalan yang ada di Desa Simpang Pematang dapat menunjang perekonomian yang ada di Desa nya
"Harapan saya, semoga ke depannya semua titik akses jalan yang ada di Desa Simpang Pematang bisa di upgrade ke level yang lebih baik dan bisa menunjang terciptanya perekonomian maju di Desa Simpang Pematang seperti yang ada di Kota-kota Maju lainnya" pungkasnya. (Welly)
Post a Comment