Pemdes Banjarsari Gotong Royong Bersihkan Desa Persiapan Menyambut HUT RI Ke-78


Talangpadang - Pemerintah Pekon Banjarsari Kecamatan Talangpadang Kabupaten Tanggamus adakan kegiatan gotong royong bersih bersih pekon, sabtu 12 Agustus 2023.

Dalam Rangka Menyambut HUT RI Ke-78 yang jatuh pada hari Kamis 17 Agustus 2023, Pemerintah pekon Banjarsari kecamatan Talangpadang adakan gotong royong bersih - bersih di pekon. 

Topan Andri selaku kepala pekon Banjarsari bersama aparatur pemerintah pekon, anggota BHP, dan Masyarakat pekon Banjarsari sangat antusias melakukan sejumlah persiapan menyambut hari Kemerdekaan RI. 

Kepala pekon Banjarsari mengatakan "bahwa kegiatan gotong royong  yang dilakukan pada hari ini sabtu 12 Agustus 2023 untuk memeriahkan HUT RI Ke-78 , kegiatan bersih di pekon ini selain untuk memeriahkan HUT RI, ini bertujuan juga untuk menjalin tali silaturahmi memper erat rasa kekeluargaan antara pemerintah pekon dan Masyarakat", ucap Kakon

Dijelaskan andi selaku Juru Tulis pekon Banjarsari pada momentum hari kemerdekaan RI ini, nantinya kita akan banyak kegiatan berbagai macam perlombaan untuk warga masyarakat. 

"Tentunya pelaksanaan kegiatan tersebut dilakukan untuk memeriahkan acara HUT RI ke-78", ungkapnya

Andi berharap agar perayaan HUT RI ke-78 agar bisa berlangsung dengan lancar

"Semoga kita semua tetap semangat dihari kemerdekaan RI ini, mohon kerjasama dan dukungan dari semua masyarakat pekon Banjarsari ", tutupnya (Arif).

Tidak ada komentar